Postingan

Menampilkan postingan dari Mei, 2017

KSH Mengadakan Kopdar Konservasi Penyu di Goa Cemara

Gambar
Dalam rangka memperingati turtle day tahun 2017, kelompok Studi Herpetologi mengadakan Kopdar Konservasi Penyu. Acara ini berlangsung di Pantai Goa Cemara, Sabtu (20/05) kemarin. Dalam acara tersebut KSH mengundang Relawan Banyu yang merupakan komunitas konservasionis penyu di Pantai Goa Cemara dan Pantai Pelangi serta Masyarakat Kelompok Konservasi Penyu Goa Cemara untuk berdiskusi yang kemudian dilanjutkan dengan monitoring pendaratan penyu di pantai tersebut. Dalam diskusi yang dilakukan, Pak Bagyo selaku ketua Kelompok Konservasi Penyu memaparkan awal mula terbentuknya Kelompok konservasi tersebut dikarenakan banyaknya perburuan penyu di kawasan tersebut unuk tujuan konsumsi, kemudian Pak Bagyo dan kawan-kawan mulai terpikirkan dampaknya yaitu meningkatnya populasi ubur-ubur sebagai mangsa utama penyu. Akibatnya bibit ikan di laut menjadi menurun dan masyarakat nelayan akan kesulitan dalam mencari ikan. Dari latarbelakang tersebut lahirlah Kelompok konservasi penyu G